11/15/2012

Milkuat: inovasi asupan gizi

Salah satu unsur yang sangat diperlukan oleh tubuh baik untuk perkembangan dan juga pertumbuhan adalah GIZI. Dengan gizi yang baik, tubuh akan segar dan kita dapat melakukan aktivitas dengan baik. Gizi harus sudah terpenuhi sejak dalam usia dini, karena gizi baik untuk perkembangan otak disamping pertumbuhan untuk badan. Oleh karena itu, para orang tua harus mencukupi dan memaksimalkan asupan gizi agar pertumbuhan si Kecil menjadi sempurna agar tidak kekurangan gizi. Orang tua juga harus mengetahui yang dimaksud dengan kurang gizi sendiri.
Tanda kurang gizi
Menurut Beberapa pakar ahli gizi, tanda-tanda kurang gizi dibagi 3:
  1. Kurang Energi Protein Ringan. Pada tahap ini, dijelaskan bahwa belum ada tanda-tanda khusus yang dapat dilihat dengan jelas. Hanya saja, berat badan si anak hanya mencapai 80 persen dari berat badan normal. 
  2. Kurang Energi Protein Sedang. Pada tahap ini, berat badan si anak hanya mencapai 70 persen dari berat badan normal. Selain itu, ada tanda yang bisa dilihat dengan jelas adalah wajah menjadi pucat, dan warna rambut berubah agak kemerahan. 
  3. Kurang Energi Protein Berat. Nah pada bagian ini, kekurangan gizi pada anak sudah mencapai titik kronis dan perlu ditanggapi lebih serius.
Kurang gizi pada anak, bisa terjadi di usia Balita lebih luas lagi pengertiannya untuk anak-anak. Untuk lebih mengetahui kurang atau tidaknya asupan gizi pada anak, bisa terlihat dari ukuran berat badan dan tinggi badan yang berbeda pada umumnya, jika tinggi badan si anak tidak terus bertambah atau kurang dari normal, itu menandakan bahwa kurang gizi pada anak tersebut sudah berlangsung lama.

sayuran dan buah-buahan sebagai asupan tambahan

Upaya yang harus dilakukan
Apabila asupan gizi tidak terpenuhi dengan baik, berbagai penyakit akan mudah menyerang kesehatan tubuh anak, lalu anak yang kurang gizi tersebut, akan sembuh dalam waktu yang lama. Dengan demikian kondisi ini juga akan mempengaruhi perkembangan intelegensi anak. Harus ada upaya untuk memperbaiki kekurangan gizi tersebut.

Upaya-upaya yang dilakukan tersebut antara lain adalah meningkatkan pengetahuan orang tua mengenai gizi, melakukan pengobatan kepada si anak dengan memberikan makanan yang dapat menjadikan status gizi si anak menjadi lebih baik. Dengan demikian, harus dilakukan pemilihan makanan yang baik untuk si anak, makanan yang baik adalah makanan yang kuantitas dan kualitasnya baik.
Yang dimaksud
makanan yang kualitasnya baik adalah makanan yang mengandung semua zat gizi, antara lain protein, karbohidrat, zat besi, dan mineral. Juga makna dari makanan dengan kuantitas yang baik adalah makanan yang diberikan sesuai dengan kebutuhan si anak (proporsional). Misalnya, memberi makanan si anak berapa piring sehari sesuai dengan kebutuhannya. Akan lebih baik jika memberikan vitamin dan protein melalui SUSU.

Sayangnya,
anak-anak usia sekolah (6 hingga 12 tahun) lebih tertarik dengan jajanan yang kurang baik bagi perkembangan dan pertumbuhan dikarenakan mungkin kemasannya yang menarik dan juga rasanya yang lebih familiar dilidah mereka. Untungnya, ada beberapa jajanan anak yang sehat dan baik untuk perkembangan salah satunya susu kemasan, seperti Milkuat. Menurut saya anak-anak harus mengonsumsi makanan dalam jumlah banyak untuk bisa memenuhi kebutuhan nutrisinya. Susu adalah solusi agar anak tidak perlu mengonsumsi makanan dalam jumlah banyak, karena susu mengandung vitamin dan mineral yang dibutuhkan perkembangan anak.

Produk-produk milkuat didesain dengan sedemikian apik sehingga anak-anak menjadi tertarik dan lebih menyukainya. Apalagi ditambah dengan varian rasa yang cocok untuk si kecil dan tetap enak untuk dikonsumsi tanpa mengubah kandungan gizi pada susu tersebut. Contohnya, adik kecil dari saudara saya, sekarang jauh lebih memilih minum susu milkuat daripada jajanan lain. Jika tidak ada milkuat, dia malah tidak memilih produk susu lain. Mungkin karena tampilan produknya yang kurang menarik. Sehingga ibu-nya pun tidak perlu lagi bersusah payah dalam memberikan asupan-asupan tambahan bagi adik kecil saya itu. Berat badan yang semula kurang dari rata-rata, semenjak lebih sering mengonsumsi susu milkuat menjadi naik dan perkembangan anak terlihat lebih sehat, ujar saudara saya tersebut.
foto si adik hoho

Ditambah lagi kandungan gizi pada milkuat itu sendiri yang kaya akan asupan harian zat besi dan zinc (seng) yang dibutuhkan anak . Selain kedua mineral tersebut, produk susu ini mengandung ekstra kalsium, fosfor, vitamin B kompleks, vitamin A, dan Vitamin D. Pastinya asupan gizi si anak akan terpenuhi. 

milkuat tiger rasa stroberi rasa favorit si adik

Bukan hanya kebiasaan adik kecil saudara saya yang berubah untuk memilih milkuat sebagai produk, adik kecil tetangga saya pun sama. Dengan seperti ini, Milkuat berhasil mengupayakan indonesia sehat dan menjadikan pengaruh baik yang inovatif dalam membuat terobosan perbaikan asupan gizi bagi seluruh penerus bangsa di Indonesia.

Saya selaku anak muda, ataupun bagi para kaum ibu muda harus lebih peduli terhadap perkembangan anak Indonesia, agar terciptanya anak Indonesia yang sehat dan tumbuh dengan baik dan produktif.  


                                             Terimakasih Danone milkuat!!



Tulisan ini diikutsertakan dalam lomba milkuat "Pengalaman Ibu atau orangtua terhadap produk Milkuat Tiger Botol untuk si kecil" yang merupakan tulisan sendiri dan bukan merupakan jiplakan.

14 comments:

  1. wah ini ikut lomba ya? moga menag brow, artikel elu mantaf gua kira elu itu anak kesehatan, anak jurusan gizi e trnyata ikut lomba haha

    ReplyDelete
    Replies
    1. Haha iya gan.. doakan sajalah,
      Sebenernya ane juga minat jadi dokter bro..
      salam solid!

      Delete
  2. sangat bermanfaat ri..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Okay makasih, saya hanya share saja agan ikra,,

      Delete
  3. Muhammad Al-Fatih16/11/12

    mantaf gan,nambah pengetahuan ane di bidang kesehatan,dan recommended bwt ibu2 jg ni..penting sekali memperhatikan gizi semenjak kecil ya.thanks gan infonya..mdh2an menang lombanya Aamiin.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Aamin agan Alfatih, semoga artikelnya bermanfaat..
      Gizi juga bisa kita dapatkan dengan mengonsumsi Milkuat lho hoho

      Delete
  4. nambah deh informasi.... nice post :D
    semoga menang yaaa. Sukses yaa!

    ReplyDelete
  5. Haloo.. Terimakasih sudah mengikuti lomba blog ini...
    Lengkapi ya pemasangan banner blog (gunakan script di microsite)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hai admin, Ohh banner lomba, sudah saya pasang dibawah komen pos ini...

      Delete
  6. Anonymous18/11/12

    Mas, tolong kirim biodata diri, alamat lengkap dan no telpon ke alamat email yang tertera dibawah

    Terima Kasih

    VIVAlog
    eko.nugroho@viva.co.id

    ReplyDelete
    Replies
    1. Baik..
      Sudah saya kirim lewat email,

      Delete
  7. Anonymous20/11/12

    makasih infonya gan
    sehat buat anak bangsa.

    ReplyDelete